MAGETAN | SARANAWARTA.COM – Berawal dengan modal usaha Rp 7 Juta, pengusaha muda Muhsin motor, kini berhasil mengembangkan sayapnya hingga tiga cabang besar.
Cabang pertama berlokasi di Kecamatan Karas, cabang dua ada di Ngawi dan kali ini membuka usaha baru di jalan Raya Maospati – Magetan, tepatnya di selatan Terminal Maospati.
Grand Opening Muhsin Motor 3 hari ini di buka pada Jumat (26/4/2024) ditandai dengan pemotongan tumpeng dan tali pita didampingi kedua orang tua juga pejabat yang hadir.
Turut hadir pula para pejabat penting di Madiun Raya, baik dari unsur Polri maupun TNI, Camat juga Kepala Kelurahan setempat.
Pada moment tersebut juga dilaksanakan pembagian ratusan paket bantuan sosial untuk warga yang membutuhkan disekitar Maospati.
” Terimakasih kepada teman-teman semuanya yang sudah mensupport pembukaan cabang Muhsin Motor yang ke 3 di depan Terminal Maospati ini,” kata Muhsin, pemilik dealer Muhsin Motor, Jumat (26/4/2024).
Dijelaskan Muhsin, pada pembukaan cabang yang ke 3 ini, banyak program yang menarik yang diberikan untuk konsumen, salah satunya akan ada hadiah-hadiah menarik setiap pembelian sepeda motor di Muhsin Motor.
“Konsumen yang beli motor baik cas, kredit maupun tukar tambah, langsung mendapatkan hadiah dari Muhsin Motor tanpa diundi. Selain itu, setiap setahun sekali juga ada program umroh untuk satu konsumen yang kita undi,” ujarnya.
Yang tak kalah menarik lagi, kalau beli motor bekas di Muhsin Motor juga diberikan garansi bila ada kerusakan mesin, akan diperbaiki tanpa biaya.
“Mohon maaf mungkin kita agak beda dengan pengusaha-pengusaha otomotif lain, karena kami memberikan garansi setiap membeli motor di Muhsin Motor, jadi bila ada trouble akan kita perbaiki tanpa biaya sepeserpun,” imbuhnya.
Dengan dibukanya Muhsin Motor 3 di Maospati, artinya saat ini Muhsin Motor sudah berkembang di tiga tempat, yakni untuk Muhsin Motor 1 berada di Karas Magetan dan Muhsin Motor 2 berada di Ngawi dan untuk Muhsin Motor 3 di Maospati.
“Semoga di tahun depan kita bisa buka di Ponorogo, mohon doa restunya semuanya,” pungkas Muhsin.(yul)